Akademi Kesejahteraan Sosial”AKK” Yogyakarta adalah sebuah Perguruan Tinggi Diploma – III  dibidang Vokasi yang menerapakan pembelajaran dengan mata kuliahnya langsung berfokus pada dunia kerja yang sebenarnya. Pembelajaran yang dilaksanakan  oleh mahasiswa vokasi prodi Seni Kuliner terdiri dari 60% paraktik dan 40 % teori yang diampuh selama 5 semester dan dilanjutkan dengan Praktik Industri  di semester VI dimana Mahasiwa langsung terjun untuk belajar bagaimana dunia kerja yang sebenarnya. Setelah Melaksanakan Prakti kerja Industri Mahasiswa akan melaksanakan Gelar Cipta Boga dimana ini merupakan mata kuliah yang wajib dilaksanakan dalam bentuk pegelaran Karya yang diciptakan oleh mahasiswa Seni Kuliner AKS AKK Yogyakarta pada tahun ini laksanakan di Sleman City Hall diikuti oleh 35 mahasiswa.

Gelar Cipta Boga pada tahun ini mengungsung tema “Tubers Culinary Revolution” dimana tema tersebut memiliki arti bahwa produk umbi – umbian bisa menjadi produk kuliner yang berevolusi tidak ada matinya yang bisa dikonsusmi oleh semua masyarakat yang disajikan dengan varian bentuk, rasa, warna dan juga memiliki kemasan yang menarik.

Mahasiswa seni kuliner pada gelar cipta boga membuat 3 produk makanan dengan bahan utama umbi – umbian yang terdiri dari cake, kudapan atau jajanan pasar, produk oleh – oleh yang dikemas serta diberi label desain yang diciptkan oleh masing – masing mahasiswa seni kuliner. Dimulai dari membuat Resep atau formula produk yang akan dibuat, kemudian diuji coba membuat produk makanan yang kemudian di nilai oleh para dosen pengampuh apakah produk makanan sudah berhasil dan layak dikonsumsi.

Gelar Cipta Boga Mahasiswa Seni Kuliner merupakan puncak dari kegiatan pembelajaran yang dilakukan oleh seluruh mahasiswa seni kuliner. Output dari pembelajaran ini adalah menjadikan mahasiswa seni kuliner mampu membuat sebuah produk dan branding yang kelak bisa dijadikan sebuah batu loncatan untuk mulai bekerja atau memulai bisnis dibidang kuliner dengan baik dengan modal keterampilan yang dimiliki oleh setiap mahasiswa Program studi Seni Kuliner.

Dengan diadakan Gelar Cipta Boga Ini Menyakini Bahwa Jurusan dibidang Vokasi khususnya Seni Kuliner Mampu Mencetak lulusan memiliki keterampilan dibidang Makanan, produk bakery, Minuman sebagai modal untuk bekerja atau menjadi entrepreneur yang sukses yang bisa menciptkan lapangan pekerjaan bagi Orang lain.